Jumat, 27 Januari 2017

5 Bahan Makanan yang Tidak Boleh Dimakan Mentah

 5 Bahan Makanan yang Tidak Boleh Dimakan Mentah





Kita sudah tahu mengonsumsi daging mentah berisiko terpapar bakteri salmonella. Sehingga sebelum mengonsumsi daging, perlu benar-benar dimasak. Sementara, untuk sayuran serta beberapa hasil kebun lain, sebagian ada yang bisa dimakan mentah dan sebagian lainnya tidak.
Saat masih mentah, dalam makanan tersebut mengandung racun alami yang bisa menyebabkan gangguan pencernaan. Lalu, bisa juga ada bakteri-bakteri yang masih hidup bila tidak diolah.
Nah, berikut lima makanan yang sebaiknya tidak dikonsumsi mentah seperti mengutip Prevention, Jumat (27/1/2017).

1. Kentang
Sebelum dikonsumsi, sebaiknya kentang diolah terlebih dahulu--bisa digoreng atau dikukus. Jika kentang mentah langsung dimakan bisa membuat aneka masalah di perut Anda.
"Pati pada kentang mentah memicu masalah pencernaan, kembung, dan ada banyak gas di perut," kata pakar nutrisi Ashvini Mashru.
2. Kecambah
Kecambah mentah berpotensi mengandung bakteria mengandung berbahaya seperti salmonella, E. coli, dan listeria seperti disarankan pakar nutrisi, Lisa Cohn.

"Kecambah harus dibeli segar dan saya merekomendasikan anak-anak, ibu hamil, orang tua dan mereka yang memiliki imunitas tubuh rendah menghindarinya," kata Lisa lagi.

Jika Anda tidak termasuk dalam kategori di atas, cuci bersih kecambah. Lalu, bilas menggunakan air panas.

3. Kacang merah

Kacang merah kaya akan nutrisi, tapi jangan dikonsumsi mentah ya. "Mengonsumsi kacang merah mentah menyebabkan mual ekstrim, muntah, dan diare. Hal ini terjadi karena kandungan lektin di dalam kacang merah mentah," kata ahli gizi Jennifer Christman.

4. Madu mentah

Madu mentah kini bisa didapatkan dengan mudah, tapi jangan berikan kepada anak-anak seperti disarankan Cohn.
"Ketika mengonsumsi madu mentah tanpa pasteurisasi, itu mungkin mengandung graynotoxin, kandungan di dalam nektar," kata Cohn.
Lebih lanjut, Cohn memaparkan graynotoxin tidak akan mematikan bagi manusia, tapi bisa membuat pusing dan hipotensi.

5. Susu

Susu mentah tanpa pengolahan pernah menjadi tren. Namun ada baiknya untuk mengolah susu sebelum dikonsumsi. Salah satunya dengan pasteurisasi yang akan memamanaskan hingga 71 derajat Celcius kurang dari 15 detik. Proses ini akan mematikan bakteri seperti salmonella, E. coli, dan listeria.
Lalu, ada juga sebagian orang yang sensitif dengan sayuran mentah seperti kembang kol, kale, brokoli, dan kubis.

"Sayuran tersebut mengandung gula yang susah dicerna oleh tubuh. Oleh karena itu perlu dimasak agar lebih mudah dicerna," kata Mashru

Cara Diet Tanpa Lapar Berlebih

 Cara Diet Tanpa Lapar Berlebih




Merasa lapar saat menjalani diet adalah hal wajar karena tubuh menerima asupan kalori yang lebih rendah dari kebutuhan normal. Namun tak jarang rasa lapar berlebih memicu kita untuk melakukan sabotase terhadap usaha membatasi pola asupan seperti mengonsumsi makanan atau minuman dengan kalori yang lebih tinggi. Hasilnya, tidak ada penurunan berat badan yang signifikan walaupun sudah “diet” dalam waktu yang lama.
Pada dasarnya, rasa lapar berlebih muncul karena tubuh tidak terbiasa, atau kalori yang dikurangi selama diet terlalu banyak. Padahal yang dibutuhkan selama diet adalah membentuk pola makan baru yang lebih sehat dengan kalori lebih sedikit. Berikut beberapa tips mencegah rasa lapar berlebih mengganggu diet Anda:

1. Makanlah makanan yang membuat Anda kenyang lebih lama

Di samping jumlah makanan yang dikonsumsi, nutrisi dari makanan adalah faktor yang membuat rasa kenyang lebih lama, salah satunya adalah serat dan air. Serat termasuk dalam karbohidrat kompleks yang lebih tahan lama di dalam saluran pencernaan karena ia sulit dicerna. Sama seperti jenis karbohidrat lainnya, serat dapat menghasilkan energi dan kalori, namun tidak terlalu banyak dan cenderung lebih tahan lama.
Kadar kalori yang tinggi dalam makanan biasanya berasal dari makanan berlemak dan memiliki karbohidrat sederhana seperti gula dan tepung. Sebaliknya, makanan dengan kalori rendah biasanya mengandung banyak serat dan air. Berikut beberapa contoh makanan yang memiliki kalori rendah:
  • Buah dan sayuran, misalnya bayam, brokoli, tomat, wortel, melon, buah berry, dan apel.
  • Berbagai produk olahan susu.
  • Gandum utuh, seperti nasi merah, roti gandum, pasta gandum, dan popcorn.
  • Kacang-kacangan.
  • Daging tanpa lemak (lean meat) dari ayam dan sapi dan ikan (terutama ikan salmon).
Di samping serat, konsumsi daging dan ikan memiliki kandungan lemak baik seperti omega-3, EPA, dan DHA yang membantu Anda merasa kenyang lebih lama. Selain itu, nutrisi ini juga memiliki manfaat bagi kesehatan jantung, otak dan kesehatan kulit.

2. Tetap makan banyak, namun batasi kalori dari minuman

Mungkin hal ini tidak menjadi pertimbangan Anda saat berdiet, tetapi pada kenyataannya jumlah kalori dari minuman juga bisa cukup tinggi, bahkan bisa melebihi kalori total dari makanan Anda. Minuman yang memiliki rasa manis seperti sirup dan jus dalam kemasan, minuman bersoda, dan minuman kemasan yang mengandung susu, termasuk memiliki kalori yang tinggi. Sebagai gantinya, cobalah minuman seperti jus buah yang memiliki gula alami dari buah-buahan. Air putih juga lebih baik dikonsumsi karena tidak memiliki gula tambahan. Dengan begitu, anda tidak perlu mengurangi jumlah makanan yang terlalu banyak dengan mengurangi konsumsi kalori dari minuman manis.

3. Lakukan berbagai tips ini supaya porsi makan lebih terkontrol

Porsi makanan yang kita ambil saat makan menentukan seberapa banyak yang kita habiskan. Porsi yang terlalu banyak akan memicu kita untuk makan berlebih. Berikut beberapa tips untuk mengatur porsi makanan anda:
  • Jangan memakan langsung dari kemasan atau toples makanan. Ambil porsi lebih sedikit dan letakkan di tempat makan.
  • Biasakan konsumsi air putih sebelum makan, cukup sekitar 250ml akan mencegah Anda untuk makan terlalu banyak.
  • Jika porsi terlalu besar saat di restoran atau tempat makan, sediakan tempat makan atau box takeout untuk membagi porsi makanan untuk makan di tempat dan untuk dibawa pulang.
  • Saat Anda memasak makanan sendiri, campurkan sayuran sebagai bahan masakan.
  • Makan makanan Anda perlahan dan sertakan minum air putih saat anda mengunyah.
  • Saat mengemil, pilihlah makanan yang memiliki kulit, seperti kacang dan buah jeruk, sehingga Anda tidak memakan terburu-buru.
  • Jauhkan benda yang mengalihkan perhatian Anda dari makanan saat makan, seperti TV atau handphone. Hal ini dapat menyebabkan Anda kurang menikmati makanan dan cenderung ingin menambah makanan setelah usai makan.

4. Jangan melewatkan waktu makan

Melewatkan waktu makan malah akan membuat Anda cenderung kelaparan dan dapat membuat Anda makan lebih banyak pada waktu makan berikutnya. Terutama jika Anda melewatkan makan pagi yang tidak hanya berdampak pada kekurangan energi namun juga menurunkan performa dalam beraktivitas. Waktu makan pada pagi hari adalah waktu yang penting untuk menyediakan energi hingga waktu makan siang, terutama jika Anda melakukan aktivitas yang menghabiskan banyak tenaga.
Dengan melewatkan waktu maka biasanya seseorang akan lebih banyak mengemil hingga waktu makan berikutnya, sehingga konsumsi kalori total harian akan menjadi lebih banyak akibat ngemil dibandingkan kalori dari makan besar.

Bahaya Menahan BAB Bisa Berakibat Fatal

 Bahaya Menahan BAB Bisa Berakibat Fatal 



 
Setiap orang perlu buang air besar (BAB) setiap hari. Kegiatan umum ini tentu berlaku bagi semua orang dari setiap latar belakang usia, jenis kelamin, bahkan kelas sosial. Tapi apa jadinya kalau kita tidak buang air besar selama berhari-hari?

Salah satu kasus yang berkaitan dengan masalah BAB terjadi pada awal 2013 lalu. Dilansir Kompas.com dari WomensHealthMag.com, kasus menahan buang air besar secara ekstrem tersebut terjadi pada seorang remaja bernama Emily Titterington (16 tahun) yang berasal dari Cornwall, Inggris. Ia meninggal 8 Februari 2013 karena tidak BAB selama 8 minggu!

Remaja yang menderita autisme ringan ini, sepanjang usianya telah mengalami masalah BAB. Ia juga takut untuk masuk ke toilet, sehingga ia memilih untuk menahan BAB. Hasil pemeriksaan medis atas kematiannya menyebutkan bahwa Emily menderita serangan jantung fatal, yang diakibatkan oleh pembesaran usus yang menekan beberapa organ tubuh bagian dalam lainnya.

Ahli patologi Amanda Jeffery, menjelaskan bahwa Emily menderita pembesaran usus yang sangat masif. Di rumah sakit tempat Emily dirawat, perawat yang bertugas, Lee Taylor, juga mengatakan perut Emily terlihat membesar.

Lee melihat Emily dua kali pada malam kematiannya. Ia juga mengatakan, “Perutnya benar-benar membesar. Tulang rusuk bawah Emily telah terdorong melebihi tulang kelaminnya.”

Dokter yang merawat Emily, Alistair James, mengatakan sebenarnya Emily tidak perlu sampai menderita seperti itu. “Kematiannya bisa dicegah dengan perawatan dan waktu yang tepat,” ujarnya.
Sayangnya, masih kata James, obat pencahar yang diresepkan untuk Emily ditolak untuk digunakan, karena ia juga takut diperiksa di rumah sakit.

Kasus kematian akibat tidak bisa BAB atau menahan BAB sangat jarang sekali terjadi. Akan tetapi, orang yang menderita tinja atau pup yang mengeras sehingga sulit dikeluarkan umum terjadi, meskipun jarang dialami pada orang dewasa dan lebih sering diderita oleh anak-anak, kata psikolog anak Carin Cunningham.
“Biasanya lebih dialami anak-anak. Hal itu merupakan respon dari rasa sakit akibat sembelit, sehingga anak-anak takut untuk mengejan,” ujar Carin.

Kesulitan untuk BAB pada anak, mungkin lebih sering dialami pada anak-anak yang menderita autisme. “Karena ambang sakitnya lebih rendah dan mereka tidak bisa berhubungan dengan apa yang dialami tubuh mereka,” papar Carin.

Kasus sembelit sebenarnya lebih jarang terjadi ketika anak menginjak usia remaja, karena biasanya remaja sudah sadar ada sesuatu yang salah ketika mereka menahan BAB atau sulit BAB.

Frekuensi BAB pada setiap orang sangat bervariasi. Umumnya sehari sekali, bahkan ada yang sampai tiga kali sehari, ada juga yang sekali dalam 4 hari. Bila terjadi perubahan kebiasaan pada BAB Anda, segera konsultasikan dan periksakan diri ke dokter. Apalagi bila dibarengi adanya darah pada tinja, demam cukup lama, dan berat badan turun tanpa penyebab yang jelas.

Sebaiknya juga jangan menahan kentut

Umumnya, buang angin alias kentut adalah salah satu tanda atau sinyal bagi Anda kalau sudah waktunya untuk BAB. Buang angin bisa terjadi kapan dan di mana saja, dan banyak orang malu untuk melakukannya di tempat umum. Namun, para peneliti yang meneliti masalah kentut, menyarankan untuk tidak menahan kentut, sekalipun saat berada di pesawat, karena bisa membahayakan kesehatan kita.
Kepada Travelbook.de, pakar gastroentrologi Mathias Strowski mengatakan, kentut adalah proses biologis yang normal. Setiap orang bisa memproduksi 1,5 liter gas di dalam tubuh setiap hari.
“Sebagian besar masuk melalui dinding usus ke darah, diurai di hati, dan dihembuskan keluar melalui paru-paru,” ujar Strowski.

Strowski juga memaparkan bahwa kentut mengandung beberapa zat, seperti nitrogen, oksigen, metan, karbondioksida, dan hidrogen. Yang menyebabkan kentut bisa berbau adalah karena ada campuran hidrosulfida.

Lalu, kalau sedang berada di tempat umum dan ramai orang, baiknya ditahan atau tidak? Sejumlah peneliti yang mempublikasikan hasil penelitiannya di New Zealand Medical Journal menjawab, “Just let it go,” alias jangan ditahan. Kentut yang ditahan akan mengganggu pencernaan, mengakibatkan sakit perut, dan juga kembung.

Sama dengan menahan BAB, menahan kentut bisa membuat usus kram dan udara terjepit di dalam lambung.

Dafar Aksesoris Wanita Yang Berpengaruh Bagi Kesehatan

Dafar Aksesoris Wanita Yang Berpengaruh Bagi Kesehatan


 
Berapa banyak dari kita yang menikmati memilih baju keren untuk diri sendiri? Mungkin setiap orang dari kita menikmati melakukan hal itu. Apakah kamu pernah bertanya-tanya tentang efek dari gaun pada tubuh kamu? Ternyata semua aksesoris yang melekat pada tubuh memiliki efek langsung pada tubuh kamu.
Sekarang adalah waktu yang tepat ketika kamu harus berkonsentrasi pada bagaimana gaun dan pilihan aksesoris dapat mempengaruhi kesehatan kamu. Dan kebanyakan wanita belum menyadari hal itu. Seperti dikutip dari Boldsky, inilah beberapa pakaian dan aksesoris yang bisa berdampak pada kesehatan kamu.

1. Skinny jeans 

Mengenakan celana jeans ketat mungkin terlihat cantik, tapi ada banyak studi yang menunjukkan bahwa skinny jeans dapat menyebabkan kerusakan saraf tertentu. Terlepas dari ini, celana ketat juga dapat menyebabkan infeksi jamur juga. Orang dengan infeksi saluran kemih harus menghindari celana jeans ketat, karena menyebabkan mulas dengan menempatkan tekanan pada perut.

2. Korset

Memakai korset terlalu lama dapat melemahkan otot-otot perut, menyebabkan masalah dengan pernapasan, dan bahkan membuat surutnya asam. Jika ingin memakai korset, pastikan kain bisa membuat kita bernapas lega dan tidak terlalu ketat.

3. Anting

Jika kamu memakai anting terlalu berat dan menggantung setiap waktu, dapat menyebabkan telinga rusak. Terlepas dari ini, anting-anting logam murah juga dapat menyebabkan reaksi alergi dari nikel. Pilihlah bahan darik emas, berlian, dan jika logam ini tidak sesuai dengan kulit kamu, pilih anting kecil untuk menjaga telinga kamu tetap aman dan dilindungi.

4. High Heels

Memakai sepatu hak tinggi sering menyebabkan melemahnya otot pergelangan kaki dan juga dapat menyebabkan kerusakan saraf yang mengarah ke komplikasi di kaki dan punggung. Sepatu hak tinggi sering dikaitkan dengan masalah kapalan yang bisa sangat menyakitkan. Rasa sakit bisa sangat serius sehingga kamu mungkin kadang-kadang membutuhkan operasi.

5. Sepatu flat

Jika kamu berpikir sepatu flat lebih baik dari sepatu hak tinggi, maka kamu salah. Sepatu flat tidak menawarkan bantalan, yang juga dapat menyebabkan nyeri tumit. Flat dengan tidak ada padding juga dapat menyebabkan bunions, di mana besar jempol kaki ke dalam ke arah jari-jari kaki lainnya.

6. Celana dalam Thongs 

Thong umumnya tidak terbuat dari katun sehingga umumnya dapat menyebabkan gesekan di depan dan sisi belakang sehingga mengundang bakteri untuk berkembang pada kulit. Jika memakai dengan buruk, jahitan atau tali terlalu ketat, mungkin sering menyebabkan iritasi genital.

7. Tas terlalu berat

Tas berat sebaiknya tidak kamu bawa sendiri. Berat yang meningkat menbuat salah satu sisi tubuh dapat mendatangkan malapetaka, menyebabkan ketidakseimbangan otot, rasa sakit dan kehilangan keseimbangan.

5 Mantra Saat Cemas Melanda Diri Anda

 5 Mantra Saat Cemas Melanda Diri Anda




Jelang presentasi di hadapan pimpinan atau bertemu dengan calon mertua, rasa cemas kerap melanda. Ada banyak kekhawatiran yang memicu rasa percaya diri menguap entah kemana. Namun rupanya mengucap satu kalimat mantra tertentu bisa membantu mengurangi rasa cemas yang hadir. Bagaimana bisa?
Menurut psikolog Sherianna Boyle kalimat mantra tertentu bisa membantu seesorang memiliki kekuatan untuk berpikir positif. Boyle manganalogikan dengan telepon yang berdering kemudian secara reflek membuat pemiliknya menanggapi panggilan tersebut. Hal serupa bisa terjadi ketika secara berulang mengucapkan mantra tertentu bisa memengaruhi alam bawah sadar jadi lebih positif.

"Dengan mengucapkan mantra bisa mengurangi pikiran negatif, lalu membuka pikiran positif," mengutip Time, Jumat (27/1/2017).

Dampak mengucapkan mantra positif bisa untuk mengendalikan kecemasan, lebih bahagia, atau untuk mendongkrak rasa percaya diri. Berikut lima mantra yang penting untuk diucapkan.

1. Agar lebih tenang

"Tarik napas dan dan akan akan tenang"
Kalimat mantra di atas membantu Anda juga menarik napas dalam. Ulangi kalimat tersebut berulang-ulang, paling tidak lima kali dan ketenangan pikiran akan didapatkan.

2. Menghadapi kecemasan

"Pasti nanti lebih baik dari yang aku pikirkan"
Pernah tidak mengalami kita sudah cemas dan deg-degan menghadapi sesuatu tapi saat berhadapan dengan hal itu ternyata tidak semengerikan yang dibayangkan. Nah, saat cemas melanda ucapkan kalimat ini berulang kali.
Menurut penulis buku Molecules of Emotion, Candace Pert, mengucap mantra ini secara berulang membuat pikiran jadi lebih terbuka, sehingga ada perbedaan dalam melihat dunia.

3. Capai kesukesan

"Aku percaya diri dan punya pengetahuan kini saatnya beraksi"
Untuk memiliki kehidupan yang sukses perlu dengan melakukan beragam hal. Pertama, buat rencana. Pikirkan hal apa yang perlu dilakukan untuk mencapai hal tersebut. Lalu, tuliskan langkah tersebut di atas kertas.
Kedua, tumbuhkan energi untuk melakukan rencanan tersebut. Dan mantra ini merupakan salah satunya untuk menumbuhkan energi kesuksesan dalam kehidupan.

4. Bahagia

"Hal-hal yang aku prioritaskan dalam hidup adalah sesuatu yang membuatku bahagia, kreatif, dan terhubung dengan orang lain"
Pada saat Anda kehilangan arah, memiliki perasaan yang biasa saja, bingung menentukan arah, hingga tidak tahu agar lebih bahagia. Jika begitu kondisinya, ucapkan kalimat di atas berulang kali secara perlahan.
Hal ini membuat Anda tidak memberi fokus pada hal yang tidak hadir dalam hidup, tapi malah sadar berkat yang sudah hadir di sekitar.

5. Raih percaya diri

"Aku berkembang dan berubah untuk jadi sosok yang lebih baik"
Mantra ini akan memberikan energi bagi pikiran, tubuh dan jiwa. Sehingga secara perlahan percaya diri akan muncul.

4 Makanan untuk Meningkatkan Kesuburan Calon Ayah

4 Makanan untuk Meningkatkan Kesuburan Calon Ayah



Demi keberhasilan program kehamilan atau promil yang saya jalani saat ini, saya aktif berdiskusi di salah satu   online untuk mencari beragam info kehamilan, Bu. Dari seorang teman diskusi di sana, saya mendapatkan info bahwa beberapa makanan ternyata disarankan untuk dikonsumsi suami selama mengikuti promil, sebab dapat membantu meningkatkan kualitas sperma. Berikut beberapa makanan yang disebutkan teman diskusi saya di forum kehamilan itu:

1. Delima

Tak hanya memiliki kandungan Antioksidan yang tinggi sehingga mampu meningkatkan sirkulasi darah dan mengurangi risiko penyakit jantung, buah ini juga mampu meningkatkan kadar testosteron dan memperbaiki kualitas sperma, Bu. Dengan rutin mengonsumsi buah ini, kualitas sperma pun membaik sehingga kemungkinan sperma untuk membuahi sel telur pun meningkat dan peluang terjadinya kehamilan menjadi semakin besar.

2. Tomat

Tomat merupakan salah satu sumber terbaik untuk Antioksidan Lycopene. Berdasarkan info kehamilan dari dokter tempat teman saya berkonsultasi, beberapa studi menyebutkan, Lycopene membantu meningkatkan aktivitas sperma. Tidak hanya itu, makanan yang mengandung Antioksidan juga dapat memperbaiki kualitas sperma karena membantu menghalau radikal bebas yang bisa menyebabkan kerusakan sel sperma. Dengan sperma yang lebih sehat, pembuahan pun akan lebih mudah dilakukan, Bu.

3. Sayur dan Buah-buahan Hijau

Supaya sel sperma suaminya semakin sehat dan mampu bergerak lebih cepat mendekati sel telur, dokter juga menyarankan teman saya di itu untuk rutin memberikan buah-buahan dan sayuran hijau pada suaminya.
Dokter juga menjelaskan, buah-buahan dan sayuran hijau seperti bayam dan sawi mengandung Asam Folic yang sangat penting dalam menjaga kesehatan sperma dan meningkatkan kecepatan lajunya mendekati sel telur.

4. Tiram

Menurut teman diskusi saya, suaminya juga disarankan untuk lebih banyak mengonsumsi tiram selama program kehamilan dijalankan. Sebab, tiram mengandung Zinc yang mampu meningkatkan kadar testosteron sehingga gairah seksual pria dan produksi sperma di tubuhnya semakin tinggi. Selain tiram, makanan lain yang juga mengandung Zinc dalam jumlah banyak antara lain daging sapi, kacang panggang, telur, dan daging ayam.

Nah, itulah beberapa makanan yang disarankan dokter untuk dikonsumsi suami menurut pengalaman teman saya di  online. Setelah berkonsultasi dengan dokter kandungan saya, kini saya pun jadi lebih sering menyuguhkan empat makanan itu untuk suami, Bu. Doakan supaya saya dan suami bisa segera mendapat momongan, ya.

Teman Setia & Misterius Di Malam Hari

 Teman Setia & Misterius Di Malam Hari




Di malam hari, Bulan bisa menjadi teman setia bagi Anda. Ia berada di atas langit, memberi secercah sinar terang di kegelapan malam. Bisa dikatakan Bulan adalah sebuah hadiah yang indah bagi manusia.

Tidak bisa dibayangkan bila manusia hidup tanpa Bulan. Berbagai penanggalan didasarkan pada pergerakan Bulan. Tanpa Bulan, bagaimana caranya merayakan tahun baru Imlek atau tahun baru Hijriyah? Pasang surut air laut yang bersifat periodik juga dipengaruhi oleh Bulan, dan menjadi bagian dari kehidupan manusia.
Meskipun Bulan sudah menjadi bagian dari kehidupan manusia selama berabad-abad, masih ada banyak hal yang belum bisa diungkap tentang asal usul Bulan.

Dahulu, ilmuwan berpikir bahwa Bulan adalah bagian dari Bumi. Dengan teknologi manusia pada jaman dulu, ini adalah sebuah pemikiran yang bisa diterima. Pendahulu kita berpendapat bahwa Bulan berasal dari Bumi, dan kemudian terpisah ribuan tahun yang lalu.

Pemikir lain berpendapat bahwa Bulan tercipta dari debu angkasa. Bumi tercipta, kemudian debu angkasa membentuk Bulan yang akhirnya tertangkap oleh gravitasi Bumi.
Sebuah teori populer juga menyatakan bahwa dengan suatu cara, Bulan berhasil ditangkap oleh gaya tarik Bumi. Namun, teori ini sangat sulit dibuktikan oleh ilmuwan.
Isaac Asimov, seorang “jenius” di bidang sains, pernah memberikan pendapatnya. Ia mengatakan bahwa Bulan adalah sebuah objek yang terlalu besar untuk berhasil ditangkap oleh Bumi. Dan apabila ada kemungkinan Bulan itu berhasil ditangkap oleh Bumi, kemudian Bulan berhasil melakukan orbit berbentuk menyerupai lingkaran, maka kemungkinannya adalah terlalu kecil untuk bisa terjadi.

Dari masa ke masa, ilmuwan terus mencari jawaban atas asal usul Bulan. Karena sulit menjelaskan bagaimana Bumi bisa memiliki satelit yang demikian besar, ilmuwan mengarahkan pandangan bahwa Bulan adalah hasil benturan Bumi dengan sebuah objek yang seukuran dengan Mars.

Namun ini menimbulkan pertanyaan lain bahwa dengan satu benturan akan sangat sulit bagi Bulan memiliki materi yang mirip dengan Bumi. Jika tabrakan berasal dari benda planet tunggal, bagian planet itu akan memberi kontribusi pada komposisi Bulan, membuatnya memiliki komposisi yang sangat berbeda dari Bumi.
Memang, bila dikatakan Bulan adalah sebuah satelit alami, maka boleh dikatakan Bumi sangat beruntung bisa memilikinya. Bila dibandingkan dengan planet lain di tata surya kita, bagaimana caranya Bumi bisa menangkap sebuah benda yang besarnya seperempat dari ukurannya.

Planet lain di tata surya tentu juga memiliki “bulan”. Namun, dengan pengaruh gravitasi yang lebih lemah, planet yang lebih kecil seperti Merkurius dan Venus tidak memilikinya. Sedangkan Jupiter atau Saturnus yang besar memiliki beberapa satelit yang relatif kecil. Bulan milik Jupiter berukuran sekitar 1/80 ukuran planet besar.